Libernesia.com - Dalam rangka kegiatan kepolisian rutin yang ditingkatkan (KKRYD). Polsek Tarogong Kidul gencar melakukan patroli malam ke titik rawan kejahatan. Jum'at (04/08/2023).
Polsek Tarogong Kidul Polres Garut mendapatkan bantuan berupa penebalan anggota bawah kendalo operasi (Bko) dari Polres Garut.
Baca Juga: Satresnarkoba Polresta Cirebon Ungkap 8 Kasus Sabu-sabu dan Ganja
Penebalan anggota tersebut merupakan terobosan dari Kapolres Garut AKBP Rohman Yonky Dilatha, S.I.K., M.Si. Untuk mengantisipasi tindak kriminal di wilayah hukum Polsek jajaran Polres Garut dengan CT (crime total) tertinggi.
Ditengah pelaksanaan patroli malam hari Polsek Tarogong Kidul menyambangi satu unit kios semi permanen yang mencurigakan di dekat Terminal Guntur Kabupaten Garut.
Baca Juga: Polisi Gagalkan Belasan Pelajar yang Diduga Hendak Tawuran serta Sita Senjata Tajam
Anggota Polsek Tarogong Kidul pun melaksanakan pemeriksaan dan menemukan berbagai macam minuman keras didalamnya.
Untuk itu anggota pun segera mengamankan pemilik kios dan beberapa barang bukti berupa 11 plastik arak kecil dan 2 jerigen tuak untuk pengembangan penyidikan kepolisian.***
Artikel Terkait
Kapolri Hadiri Jambore Nasional Ke 7 di Perkemahan Kiara Payung Sumedang
Polda Jabar Himbau Masyarakat Waspada Terhadap TPPO Modus Kerja di Luar Negeri Gaji Tinggi
Polisi Gagalkan Belasan Pelajar yang Diduga Hendak Tawuran serta Sita Senjata Tajam
Satresnarkoba Polresta Cirebon Ungkap 8 Kasus Sabu-sabu dan Ganja